Tuesday, August 31, 2010

Harga Honda Revo Techno AT

Harga Honda Revo Techno AT

Bebek matik (betik) Honda Revo Techno AT memiliki kemampuan lebih baik. Senjata utama sepeda motor ini terdapat di dalam isi mesinnya.Revo AT dipersenjatai sistem injeksi generasi ke-3, sensor O2, dan catalytic converter. Pada Revo AT terdapat Efficient and Low Friction Technology (EFT) yang berfungsi meminimalkan gesekan antarkomponen mesin. Hasilnya, kerja mesin lebih optimal, efisien, dan hemat bahan bakar selain itu Honda Revo Techno AT Berteknologi Continious Variable Automatic (CV-matic).

Untuk kestabilan performa mesin, Honda juga menerapkan sistem pendingin ganda. Pertama, pendingin udara untuk CVT yang diperoleh dari corong udara. Kedua, pendingin ruang mesin yang dilakukan dengan bantuan oli. Pengurangan panas pada mesin jauh lebih efektif menjaga temperatur tetap stabil, terutama pada jalan macet dan perjalanan panjang sehingga lebih awet dan tahan lama.

Untuk jarak 0-100 m, Revo AT mampu menembus waktu 8,97 detik.

Tampilan Revo AT cukup futuristik. Desain cover sirip aerodinamis 3D, lampu senja modern bak mata elang, knalpot layak moge, lampu belakang futuristik, dan speedometer-nya informatif. Revo AT ditawarkan dalam tiga warna, yakni techno black, techno violet, dan techno red.

Harga Honda Revo Techno AT dibandrol dengan nilai Rp 15,8 juta on the road Jakarta.

Sumber Artikel: inilah.com dan otomotif.kompas.com


No comments:

Post a Comment